Tidak dapat dipungkiri bahwa gigi merupakan salah satu bagian tubuh yang penting. Sebab tanpa gigi yang sehat, Gansis toh yang akan kesulitan untuk mengunyah dan menghancurkan makanan agar dapat mengalir mulus ke dalam sistem pencernaan. Selain itu, gigi juga memiliki fungsi yang lain; yaitu estetika dan pemanis wajah. Namun, tahukah Gansis, bahwa terdapat beberapa pola hidup yang menjadi penyebab gigi rusak?
Berikut Go Dok paparkan 5 penyebab gigi rusak yang harus Gansis ketahui:
1. Mengonsumsi makanan dan minuman manis
Gansis mungkin sudah sering mendengarnya bahwa gula merupakan penyebab utama pemicu sakit gigi. Benarkah hal ini? Ternyata benar, gula memang merupakan musuh utama gigi. Semakin sering Gansis mengonsumsi makanan dan minuman manis, maka gula akan semakin lama tertinggal di dalam mulut. Jika gula sudah lama tertinggal dalam mulut, maka kondisi gigi akan semakin buruk. Sebab gula tersebut akan dikonsumsi oleh bakteri penghasil asam yang akan merusak enamel gigi. Hasilnya? Tentu saja Gansis akan merasakan sakit pada gigi.
2. Mengonsumsi soda, alkohol, wine
Sebagian orang sangat menyukai soda dan mengonsumsinya lebih sering. Awas! Banyak peneliti telah menyatakan bahwa soda dalam jenis apapun -baik bebas gula maupun tidak- memiliki kandungan asam yang berbahaya bagi kesehatan gigi. Selain soda, kandungan asam pada alkohol dan wine juga dapat mengikis gigi. Alkohol akan mengurangi produksi air liur yang berperan sebagai penghilang plak dan pengakumulasi bakteri dari permukaan gigi.
3. Mengudap camilan
Ketika sedang mengerjakan sesuatu, seperti pekerjaan kantor dan sebagainya, camilan dan alunan musik tampaknya seperti paket komplit untuk menemani Gansis. Eits, hati-hati, jangan kebablasan! Sebab, selain membuat berat badan bertambah, kebiasaan mengudap juga dapat merusak kesehatan gigi Gansis. Semakin sering Gansis makan camilan, khususnya makanan manis, maka plak di gigi juga akan semakin bertambah. Apalagi jika Gansis lebih sering mengemil keripik. Bakteri di dalam mulut Gansis dapat mengubah tepung pada keripik menjadi asam yang akan merusak gigi. Seram, kan? Makanya, yuk batasi mengonsumsi camilan!
4. Merokok
Pola hidup yang satu ini sudah tidak diragukan lagi bahayanya bagi kesehatan tubuh, apalagi bagi kesehatan gigi dan mulut. Sebagai jalur utama masuknya asap rokok, mulut beserta isinya akan menderita kerugian yang cukup parah. Salah satunya adalah berkurangnya produksi air liur sehingga mulut menjadi kering dan bakteri lebih leluasa berkembang biak. Pada akhirnya, Gansis akan menderita sakit gigi dan gigi berlubang. Tak hanya itu, kandungan rokok yang terhirup juga dapat membuat gigi berubah warna menjadi kecokelatan. Duh, betapa tidak indahnya hal itu dipandang.
5. Mengunyah es
Hayo ngaku, siapa yang punya kebiasaan mengunyah batu es? Jika Gansis gemar melakukannya, lebih baik hentikan kebiasaan ini dari sekarang. Sebab, terlalu sering mengunyah bongkahan es dapat membuat gigi Gansis pecah. Tidak hanya itu, es juga dapat mengiritasi jaringan lembut di dalam gigi. Hasilnya, Gansis akan lebih rentan terkena penyakit gigi. Mau?
Nah, setelah mengetahui kebiasaan sehari-hari yang dapat merusak gigi, penting bagi Gansis untuk menghindarinya sesegera mungkin. Batasilah kebiasaan-kebiasaan di atas, dan rajinlah menggosok gigi demi kesehatan bagian tubuh satu ini, ya! Selamat mencoba!