Tips Simple Mengumpulkan Banyak follower Di Instagram

Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil


Halooo agan-sista sejagad Kaskus..

Ketemu lagi dengan frontalbaby yang siap menyajikan thread yang (mudah-mudahan) menarik dan bermanfaat buat agan-sista semua..  Thread ini dijamin no repost dan no copas karena asli dibuat oleh ane sendiri berdasarkan pemikiran dan pengamatan ane.

Bagi agan-sista yang memiliki usaha jualan online, pasti udah familiar banget dengan berbagai media sosial yang digunakan untuk mendongkrak jumlah penjualan. Salah satu media sosial yang ramai digunakan untuk jual-beli online saat ini adalah instagram. Nah, di sini ane akan mencoba berbagi cara meningkatkan jumlah follower akun instagram agan-sista untuk berjualan.

Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Biar apa sih punya follower banyak? Biar kek Awkarin gitu?

Balik lagi ke tujuan agan-sista membuat akun instagram, di sini kan konteksnya komersil alias berjualan. Nah, jumlah follower itu bisa menentukan jumlah penjualan agan-sista. Dari sekian banyak follower, pasti ada yang tertarik membeli produk yang agan-sista jual. Semakin banyak follower, semakin tinggi kemungkinan bahwa jumlah penjualan juga akan banyak. Selain itu, jumlah follower juga untuk membentuk image brand dagangan agan-sista. Semakin tinggi jumlah follower, semakin terpercaya di mata calon konsumen.

Jadi, apa aja nih, yang bisa dilakukan untuk meningkatkan jumlah follower?

Yuk, simak langsung, gan-sist!


1. Konten yang Menarik
Spoiler for Schemic feed:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Salah satu faktor yang membuat warganet tertarik dan setia mem-follow suatu akun adalah konten. Pastikan konten yang agan-sista posting menarik. Konten tersebut bisa berupa foto produk disertai informasi di bagian caption, tips dan berita yang berhubungan dengan produk, selingan berupa quote, atau greetings. Usahakan masing-masing konten tersebut memiliki tampilan visual yang tematis sehingga keseluruhan feed akun instagram akan terlihat 'berkepribadian'. Atur scheme warna, filter, style, template, dan font yang digunakan dalam foto memiliki keseragaman.

2. Beli Follower?
Spoiler for Beli follower:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Dih! Kok beli follower?! Dalam rangka menarik follower (dan calon konsumen), membeli follower terlebih dahulu lazim dilakukan kok. Semakin banyak jumlah follower di sebuah akun instagram, semakin banyak orang yang tertarik & penasaran untuk mem-follow akun tersebut. "Orang lain aja banyak yang follow, pasti akun ini istimewa nih!" Kira-kira pemikiran seperti itulah yang diharapkan terjadi dalam otak calon follower dengan membeli banyak follower. Yah, semacam pancingan gitu deh.

Palsu dong? Selama produk yang agan-sista promosikan dalam akun tersebut real (bukan palsu atau penipuan), sah-sah aja kok menjaring follower dengan membeli follower terlebih dahulu.

Jangan lupa, pastikan agan-sista membeli follower di penjual yang terpercaya yah. Soalnya, banyak yang tipu-tipu juga nih.

3. Menyelenggarakan Quiz/Giveaway
Spoiler for Giveaway/quiz:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Membagikan hadiah berupa produk, uang, pulsa, atau bentuk lainnya melalui quiz/giveaway juga biasa dilakukan untuk menambah follower. Dua persyaratan yang umum diikuti oleh para peserta quiz adalah wajib mem-follow akun penyelenggara dan wajib men-tag/mention beberapa orang teman peserta. Diharapkan, teman-teman peserta yang di-tag/mention itu akan tertarik juga untuk mengikuti quiz dan mem-follow akunnya.

4. Endorse
Spoiler for Nge-endorse selebgram:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Membayar selebgram untuk menggunakan produk agan-sista dan mempromosikannya dalam akun instagram mereka juga bisa menjadi pilihan untuk menarik banyak follower baru. Tarif endorse ini beragam, mulai dari puluhan ribu rupiah (selebgram) hingga jutaan (biasanya artis terkenal dengan follower mencapai jutaan). Bisa pilih sesuai kebutuhan & kemampuan agan-sista.

5. Paid Promote
Spoiler for Paid promote:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Mirip endorse, paid promote ini juga maksudnya mempromosikan akun instagram melalui akun lain yang lebih populer, tapi biasanya bukan selebgram. Walaupun banyak juga selebgram yang menerima jasa ini. Jadi, nantinya agan-sista hanya perlu menyerahkan foto/video + caption untuk dipromosikan di akun tersebut. Gak perlu kirim barang dan nunggu si selebgram foto-foto dulu.  Kebanyakan sih akun-akun berisi informasi dengan follower puluhan ribu hingga jutaan yang menerima jasa paid promote ini.

6. Shout Out
Spoiler for Shout out:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Mau dipromosikan dengan tarif murah? Shout out pilihannya! Shout out adalah tindakan mempromosikan sebuah akun melalui postingan foto ataupun instastory yang dilakukan oleh akun lainnya (yang biasanya memiliki lebih banyak follower). Shout out ini umumnya memiliki tampilan yang sangat sederhana, hanya berupa screenshot feed sebuah akun instagram atau ditambah profile-nya. Kadang disertai stiker dan corat-coret dari aplikasi editing. Tak lupa, ada kata-kata berisi ajakan untuk mem-follow akun tersebut

Para selebgram biasanya menerima jasa shout out dengan upload instastory, sehingga tarifnya murah (dan tidak 'merusak' feed mereka ).

7. Gunakan Hashtag
Spoiler for Hashtag:
Mau Jualan di Instagram? Ini Cara Mengumpulkan Banyak Follower untuk Akun Komersil

Fungsi hashtag adalah untuk mempermudah pencarian. Maka gunakanlah hashtag sesuai konten yang agan-sista upload agar calon konsumen mudah menemukan barang tersebut. Misalnya, agan-sista meng-upload foto barang dagangan berupa flashdisk. Selain caption diisi informasi seputar produk, tambahkan juga hashtag misalnya #flashdisk #jualflashdisk #flashdiskmurah #flashdisklucu #flashdiskbandung dll.


Itulah sebagian cara untuk meningkatkan jumlah follower akun instagram komersil. Selain dipromosikan di akun instagram lain, agan-sista juga bisa mempromosikan akun instagram komersil milik agan-sista di media sosial lain seperti facebook (manfaatkan grup), twitter, dll.

Segitu dulu deh thread ane. Semoga bermanfaat dan semoga jualan agan-sista laku terus.  Terima kasih buat agan-sista semua yang udah mampir buat baca, komen, dan rate thread ane. Buat yang mau kirim cendol juga boleh banget loh

Mohon maaf kalo ada kata-kata yang kurang berkenan di hati agan-sista