Daftar Mie Instan Paling Populer Di Dunia, Produk Indonesia Merajai

Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Mie instan sudah jadi makanan populer di dunia. Tiap kali diproduksi beragam mie instan yang unik dan enak. Jika, Anda terlalu bingung, The Ramen Rater, Hans Lienesch membuat sebuah daftar berisi 13 mie instant terenak di dunia.

Dengan pengalaman lebih dari 30 tahun dan mencicipi lebih dari 670 varian mie, The Ramen Rater mengumumkan daftar varian mie terenak dari seluruh dunia terbaru. Mie instan apa saja yang masuk dalam daftar ini?

1. Indomie Goreng Keriting

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Ini mie instan merek Indomie asal Indonesia yang disebut-sebut oleh Seriouseats tahun 2012 jadi mie instan paling populer di dunia. Mie goreng keriting ini disebut-sebut memiliki rasa yang enak dan makin sedap dipadu dengan telur, cabai dan lembaran daging.


2. Indomie Goreng Original

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Masih dari Indonesia, mie goreng rasa ayam panggang juga jadi favorit. Padahal kalau orang Indonesia justru lebih suka mie goreng yang original yah.


3. Nissin Yakisoba

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Nah, kalau di Jepang ada nih mie yang sangat populer namanya Nissin Yakisoba dengan paduan mayonnaise dan mustard. Creamy gurih!


4. Sapporo Ichiban Japanese Style Noodle Chow Mein

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Selain Yakisoba, Jepang juga sangat menyukai mie instan dari negaranya yaitu Sapporo Ichiban Japanese Style Noodle Chow Mein. Minya dimasak dengna sedikit air dan ditambah dengan bumbu. Rasanya gurih manis dan disajikan bersama dengan rumput laut dan juga potongan daging.


5. Mie Sedaap Kari Spesial

Spoiler for :


6. Myojo Hyoubanya no Chukasoba Noodles

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Aduh, lihatnya saja sudah ingin mencicip. Dari Jepang, Myojo Hyoubanya no Chukasoba Noodles dengan rasa oriental sangat menarik perhatian. Terlihat kuahnya yang gurih semakin enak dimakan bersama dengan telur dan irisan daging ayam.


7. Nong Shim Shin Ramyun Black Premium

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Nong Shim Shin Ramyun Black Premium jadi mie instan asal Korea yang juga telah banyak disukai oleh warga negara lain.


8. Sapporo Ichiban Shio Ramen Noodles

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Sapporo Ichiban Shio Ramen Noodles asal Jepang ini masuk dalam 10 peringkat mie instan populer versi Ramen Rater's. Tidak hanya gurih, tapi kuahnyapun creamy. Cocok dipadu dengan potongan ayam panggang, taburan daun bawang irisa dan telur rebus.


9. Doll Instant Noodle

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Di Hong Kong ada Doll Instant Noodle dengan rasa ayam. Cukup dimasak sebentar, Anda bisa menikmati semangkuk mie instan dengan kuah gurih!


10. Koka

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Koka asal Singapura ternyata punya sajian mie dengan paduan bumbu lada hitam. Mau coba?


11. Taiwan Noodle

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Pernah coba mie instan asal Taiwan? Tekstur mienya yang lembut dengan paduan bumbu dominan bawang merah dan daun bawang ini disajikan kering alias seperti mie goreng.


12. Nyor Nyar Penang

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Nyor Nyar Penang dengan rasa kari putih ini populer lho di Malaysia. Kuahnya agak kemerahan dengan rasa yang pedas. Mantap!


13. Nissin Starits Kitchen

Spoiler for :
Ini 13 Mie Instan Paling Populer di Dunia, Nomor 1, 2 dan 5 dari Indonesia

Mie bernama Nissin Starits Kitchen atau Straits Reborn Laksa asal Singapura ini bisa Anda cicip. Dengan sensasi kuah rasa laksa, rasa bumbunya gurih dan kuat bisa dipadu dengan tambahan bakso ikan, telur rebus ataupun tahu.