SRIPOKU.COM, PALEMBANG - PT Indomarco Prismatama atau Indomaret akan kembali menggelar kegiatan tahunannya.
Kegiatan kali ini ialah Fun Bike Bersama Indomaret 2017 yang bekerja sama dengan Tribun EO.
Fun Bike yang akan diselenggarakan pada tanggal 17 September mendatang terbuka untuk seluruh masyarakat Sumatera Selatan.
Dengan mentargetkan 3000 peserta, Fun Bike ini akan diadakan di Lapangan Kantor Gubernur Sumatera Selatan.
Slamet Haryono selaku Koordinator Lapangan kegiatan Fun Bike Indomaret mengatakan untuk harga tiketnya dihargai Rp 35.000, peserta akan mendapat jersey dan snack.
"Tiket bisa dibeli di seluruh gerai Indomaret,
Studio FOM DJ ataupun langsung membelinya di Gedung Graha Tribun dan
penjualan tiket ditutup hingga 16 September nanti," jelasnya.
Dijelaskan Slamet, acara ini nanti akan dimulai pukul 06.00 WIB.
"Peserta akan mengitari kurang lebih rute 11,5 kilometer", katanya.
Tujuan diadakannya acara ini untuk lebih mendekatkan Indomaret dengan seluruh masyarakat.
"Terutama yang terpenting ialah untuk menyehatkan tubuh", ungkapnya.
Hadiah utama dari Fun Bike Indomaret ini adalah dua buah sepeda
motor, tiga buah TV LCD 32" dan masih banyak hadiah menarik lainnya.
Dijelaskan juga oleh Slamet bahwa dengan belanja produk-produk
sponsor Indomaret sebesar Rp 50.000 peserta akan mendapatkan diskon
sebesar Rp 10.000 untuk pembelian tiket Fun Bike.
"Belanja di Indomaret dengan produk sponsor seperti Aqua, Roma,
Mizone, Teh Botol dan produk-produk sponsor lainnya, peserta hanya akan
membayar biaya tiket sebesar Rp 25.000 untuk pembelian di gerai
Indomaret", jelas Slamet.
Khusus untuk peserta yang mendaftar dan tergabung dalam komunitas sepeda, akan ada hadiah khusus untuk mereka.
Untuk komunitas sepeda dengan peserta terbanyak akan mendapatkan
voucher senilai 1,5 juta untuk juara pertama, 1 juta untuk juara kedua
dan 500 ribu rupiaj untuk juara ketiga.
Selain itu, akan ada juga hadiah untuk peserta dengan sepeda berkostum terunik.
Hadiahnya uang tunai sebesar 200 ribu rupiah untuk 10 orang peserta kostum terunik.
"Maka dari itu daftarkan peserta komunitas anda sebanyak-banyaknya
dan buatlah kostum sepeda seunik mungkin untuk memperbesar peluang
menjadi juara", tutup Slamet.