Kiat Jitu Agar Lulus Saat Tes Cpns

Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Musim mangga telah lewat, sekarang musimnya tes masuk CPNS. Setelah moratorium berjalan dua tahun untuk penerimaan CPNS, di tahun 2017 ini dibuka kembali. Sebanyak 61 lembaga/kementerian dan instansi membuka lowongan CPNS untuk 17.928 orang. Buat yang berminat untuk menjadi abdi negara, coba trik berikut biar lancer tes CPNS nya.

Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS

Quote:1. Baca dengan teliti syarat-syaratnya
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Temukan lowongan yang sesuai jurusan kuliahmu. Baca dengan teliti persyaratan pendaftarannya. Misal IPK minimum, akreditasi jurusan (cek di BAN-PT), usia, tinggi badan, nilai TOEFL dan lain-lain. Beda kementerian/lembaga, beda pula persyaratannya. Sampai disini, seleksi dulu di kementerian/lembaga mana saja kamu bisa mendaftar.


Quote:2. Siapkan berkas
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Setelah membaca persyaratan, siapkan berkas-berkas yang diperlukan. Seperti SKCK, kartu kuning, legalisir ijazah, foto, surat keterangan sehat, materai, amplop (jika harus mengirimkan berkas hard copy). Biasakan menscan dan menggandakan berkas yang kamu miliki.


Quote:3. Jitu memilih posisi
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Jangan sampai salah memilih posisi. Jika kamu diterima, posisi itu akan melekat seumur hidup, kecuali kamu super duper pandai dan dapat kesempatan emas, jadi pastikan kamu memilih lowongan yang tepat. Pertimbangkan pula dimana kamu nantinya akan ditempatkan, jangan mengharapkan bisa rotasi dengan mudah jika nanti sudah diterima.


Quote:4. Jangan ragu bertanya.
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Malu bertanya sesat di jalan, pepatah ini amat sangat kamu perlukan ketika akan memilih posisi yang sesuai. Tanyakan kerabat yang bekerja di kementerian/lembaga tersebut atau jangan ragu untuk melakukan riset kecil-kecilan. Beda tempat, beda budaya, beda pula beban kerjanya. Ada tempat yang menyenangkan ada pula tempat dimana nanti kamu tidak akan bisa berkembang (ini pengalaman nyata dan pengamatan ane sebagai TS)


Quote:5. Teliti dan rapi ketika mendaftar.
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Ketika mendaftar, biasakan menulis akun dan password pada buku catatanmu agar kamu tidak bingung. Simpan bukti pendaftaran dengan baik. Jangan sampai kamu gagal mengikuti tes karena bukti pendaftaran hilang. Teliti tiap kolom yang harus diisi ketika mendaftar, pastikan sesuai dengan berkas yang kamu miliki.


Quote:6. Study hard
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Usaha keras tidak akan mengkhianati hasil. Jangan malas untuk sekedar membaca buku-buku soal tes CPNS, tes psikologi, tes kemampuan dasar dan selalu update tentang berita. Siapa tahu ada beberapa soal yang muncul dari tahun sebelumnya. Selain itu latihan mengerjakan soal akan menggembleng mentalmu.


Quote:7. Ketika test
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Survei dulu lokasi tes sehari sebelumnya agar waktumu tidak habis untuk mencari ruangan tes di hari H. Gunakan pakaian yang sopan dan pantas ketika test, jangan sampai kamu diusir karena memakai pakaian yang kurang pantas (ya masak pakai bikini). Pada test tertentu, ada pakaian yang diwajibkan, missal setelah putih hitam. Siapkan alat tulis yang diperlukan, terkadang ada tempat tes yang tidak menyediakan meja, jadi bawalah papan untuk alas mengerjakan soal. Yang paling penting, JANGAN TERLAMBAT!


Quote:8. Restu ortu
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Suksesnya anak bergantung doa orang tua, mintalah restu mereka agar tes mu lancar jaya


Quote:9. Jaga kondisi
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Jagalah kesehatan menjelang tes. Hindari makanan yang mengandung gas dan pedas berlebih. Jangan begadang di malam sebelumnya agar tidak mengantuk ketika mengerjakan soal.


Quote:10. Berdoa
Ikuti Langkah Ini Agar Lancar Ikut Tes CPNS
Jangan lupa berdoa sebelum mengerjakan soal. Jika semua usaha sudah dilakukan, kini waktunya berserah diri kepada Yang Maha Kuasa. Takdir dan nasibmu ada di tangan-Nya.