Makna Tersembunyi Pada Bentuk Jari Yuk Lihat punya Anda

SRIPOKU.COM -- Setiap orang memiliki kepribadian tersendiri yang membedakannya dari individu yang lain.
Namun siapa yang mengira jika bentuk jari tangan ternyata dapat mengungkapkan bagaimana bentuk kepribadian seseorang.
Pada umumnya ada tiga jenis bentuk jari yang diketahui.

Berikut penjelasan serta makna dari bentuk-bentuk jari tersebut.
===
Tipe A :
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda.
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda. (Just Healthy Life Style)
Seseorang yang memiliki bentuk jari dengan tipe ini kerap menyembunyikan perasaannya dan kerap berpura-pura kuat, tenang, dan mandiri daripada kenyataannya bahwa mereka adalah pribadi yang cenderung sangat emosional.
Mereka juga merupakan pribadi yang senang melakukan sesuatu di depan orang lain namun juga membenci hal-hal berbau kebohongan, penipuan, dan kemunafikan.
Terkadang, mereka juga akan tersenyum saat berhadapan dengan sesuatu yang bahkan tidak lucu.
Bahkan, orang-orang dengan tipe jari seperti ini kerap bersikap dingin dengan seseorang yang tidak begitu dekat dengan mereka.

Individu bertipe jari A juga sosok yang eksentrik dan arogan.
Namun mereka memiliki hati yang besar dan selalu ingin membantu sesama.
Meski mereka diberikan sebuah pekerjaan yang mereka tidak mau, mereka akan tetap menyelesaikannya.

Tipe B :
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda.
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda. (Just Healthy Life Style)
Bentuk jari tipe B mengindikasikan jika pemiliknya adalah sosok yang sangat loyal.
Saat mereka jatuh cinta dengan seseorang, mereka akan memberikan perhatian penuh dan selalu memperhatikan orang yang dicintai tersebut.
Akan tetapi, tipe B juga tak terbiasa mengambil inisiatif untuk mendekati orang lain, namun juga sangat sensitif meski mereka tak menunjukkan hal tersebut.
Hal ini karena mereka kerap melindungi perasaan seseorang dengan berpura-pura tidak tahu apa-apa namun memiliki keinginan untuk membantu semaksimal mungkin.
Pemilik jari tipe ini juga takut disakiti sehingga mereka sering berpura-pura terlihat kuat dan mandiri sembari berbicara secara tajam dan bersikap tenang, meski memiliki hati yang lembut dan mudah terluka.

Selain itu, mereka juga merupakan pribadi yang mendambakan adanya sosok lain yang mengerti mereka dan menyayangi mereka serta memberi mereka apa yang dimau.
===
Tipe C :
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda.
Bentuk jari anda bisa mengungkapkan karakteristik anda. (Just Healthy Life Style)
 
Mereka yang memiliki jari tipe C tidak menyukai tantangan dan tak mau melakukan sesuatu yang mereka tak tahu, namun mereka tetap menghormati keputusan orang lain.
Selain itu, mereka juga merupakan pribadi yang mudah diprovokasi dan mudah melepaskan sesuatu yang membuat mereka marah, meski begitu, mereka cenderung tidak menyimpan dendam.
Saat seseorang meminta maaf kepada mereka, mereka akan langsung memaafkan karena mereka merupakan pribadi yang tidak ingin terlibat perselisihan dengan orang lain untuk waktu yang lama.
Tipe C juga merupakan pribadi yang cenderung kuat dan memiliki ego tinggi ketika terlibat argumen, namun mereka akan meminta maaf terlebih dahulu.
Tipe C juga merupakan pribadi yang suka menyembunyikan perasaan dan masalahnya untuk diri mereka sendiri.
Mereka juga merupakan pribadi berhati lembut yang sering memberikan kepercayaan dan bergantung kepada orang yang memang merkea percaya, meski mereka mudah tersakiti. (Food And Our Health/Viral 4 Real/Sripoku.com/A. Sadam Husen)