5 Orang yang Di Hukum Mati Tapi Masih Tetap Hidup Seperti Ini ceritanya

Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Hukuman mati biasanya diberikan kepada orang yang melakukan tindakan kejahatan yang sangat kejam dan juga luar biasa. Seperti contohnya kasus pembunuhan berencana, terorisme, dan kejahatan sadis lainnya. Eksekusi yang dilakukan kepada terpidana hukuman matipun beragam seperti dipenggal, digantung, ditembak, dan disuntik mati.

Namun, percayakah kamu jika pernah ada beberapa kasus hukuman mati yang membuat pelakunya justru masih bisa tetap bertahan hidup. Walaupun sudah dilakukan proses eksekusinya, tapi nyawa mereka masih tetap terselamatkan dan tidak berhasil dibunuh. Berikut adalah kasus-kasus tersebut.

1. Anne Greene

Spoiler for :
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Pada abad pertengahan di wilayah Oxfordshire, Inggris, ada seorang pembantu rumah tangga bernama Anne Green yang terkena hukuman mati. Ia disuruh menggantung dirinya sendiri dengan menggunakan tali yang diikat ke lehernya. Setelah tergantung selama beberapa waktu, tubuhnya pun diturunkan dan diberikan kepada sebuah universitas untuk bahan kuliah anatomi. Tapi yang terjadi justru hal yang sangat mengejutkan, ketika peti matinya dibuka justru Anne Greene masih bernapas dan dapat kembali hidup. Hal ini tentu membuatnya terbebas dari kematian karena berhasil melewati hukuman mati yang mengerikan.


2. John Henry George Lee

Spoiler for :
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Divonis mati dengan cara hukuman gantung, John Henry George Lee yang merupakan seorang pembantu rumah tangga, dituduh telah membunuh majikannya sendiri. Saat akan dieksekusi, justru hukumannya diubah menjadi hukuman seumur hidup di dalam penjara. Hal ini disebabkan oleh trap door (pintu penyekat antara zona penjara) macet, sehingga membuat pihak penjara dan eksekutor kebingungan. Kejadian ini bukan hanya sekali saja terjadi, tapi beberapa kali. Hingga akhirnya John Henry George Lee dikembalikan ke dalam sel dan terbebas dari hukuman mati yang sudah berada tepat di depannya.


3. William Duell

Spoiler for :
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Pada usia 16 tahun, William Duell sudah divonis hukuman mati karena kasus tuduhan pemerkosaan dan juga pembunuhan terhadap seorang gadis di wilayah Village of Tyburn, Inggris. Saat eksekusi gantung sudah selesai dilaksanakan, jasad dari William Duell dikirim ke sebuah universitas untuk dimanfaatkan untuk kuliah medical training. Tetapi ketika tubuhnya diletakkan di atas papan orang-orang di dalam universitas tersebut sadar jika ia masih bernapas dan kembali hidup. Setelah mendengar kasus tersebut, pemerintah akhirnya memutuskan untuk mengganti hukumannya dengan kurungan penjara seumur hidup.


4. Joseph Samuel

Spoiler for :
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Joseph Samuel merampok sebuah rumah orang kaya dan juga dituduh membunuh beberapa orang di dalamnya. Atas kasus tersebut ia dijatuhkan hukuman mati dengan cara digantung. Ketika proses eksekusi dijalankan sebuah kejadian ajaib terjadi menolong nyawanya dari hukuman mati, yakni tali yang telah dikalungkan ke lehernya selalu putus saat akan ditarik oleh algojo. Berulang kali terus dicoba, namun hal yang sama terus terjadi. Melihat keanehan itu pemerintah memutuskan agar hukuman mati diganti dengan kurungan penjara seumur hidupnya.


5. Wenseslao Moguel

Spoiler for :
Walaupun Dihukum Mati, Namun 5 Orang Ini Masih Tetap Hidup!

Entah apa yang membuatnya tetap masih bisa hidup setelah menjalankan eksekusi mati dengan cara ditembak mati, Wenseslao Moguel menjadi orang yang beruntung karena lolos dari kematian. Ditembak sebanyak 9 kali, termasuk 1 peluru terakhir yang ditembakkan ke kepalanya oleh komandan regu dalam jarak dekat untuk memastikan kematiannya, Wenseslao Moguel adalah korban hukuman mati yang nyawanya masih terselamatkan.

Itulah beberapa kasus hukuman mati yang dijatuhkan ke beberapa orang, namun tetap membuat nyawa pelakunya tetap hidup dan lolos dari kematian. Bagaimana menurut kamu?