detik.com || Jakarta - Pernahkah anda berbelanja dan membayar menggunakan kartu kredit, lalu kasir memasukkan kartu ke mesin EDC kemudian menggesek lagi ke mesin kasir?
Jika pernah, sebaiknya jangan izinkan kasir menggesek lagi. Sebab, sekarang hampir 100% kartu kredit yang beredar sudah menggunakan chip dan tidak perlu di-swipe atau digesek lagi ke mesin kasir.
Menurut General Manager Asosiasi Kartu Kredit Indonesia (AKKI), Steve Marta, ketentuan dari industri adalah untuk merchant tidak melakukan dua kali gesek atau double swipe dan menyimpan data pemegang kartu.
Dia menjelaskan apabila merchant memerlukan penyimpanan data karena satu dan lain hal, maka merchant harus melakukan sertifikasi dan mengikuti prosedur yang diwajibkan dalam menyimpan data tersebut.
"Customer punya hak untuk menolak kalau habis digesek di EDC lalu kartunya digesek di mesin kasir," kata Steve saat dihubungi detikFinance, Selasa (5/9/2017).
Namun, dia menjelaskan seringkali kasir hanya menjalani perintah dari menajemen yang menjadikan customer tidak memiliki pilihan lain jika ingin berbelanja. (ang/ang)
detik.com || Jakarta - Selain kartu kredit, kartu debit juga diminta untuk tidak double swipe atau gesek dua kali. Hal ini untuk keamanan data nasabah.
Menurut Corporate Secretary PT Bank Mandiri Tbk, Rohan Hafas, seluruh merchant atau toko yang menggunakan mesin Electronic Data Capture (EDC) dilarang menggesek kartu ke mesin pembayaran alias cash register.
"Kasir tidak boleh menggesek kartu debit ke mesin cash register, hanya boleh ke mesin EDC milik bank," kata Rohan saat dihubungi detikFinance, Selasa (5/9/2017).
Dia mengatakan, seluruh merchant yang bekerja sama dengan perseroan sudah menandatangani persyaratan ini.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI), Agusman, mengatakan swipe atau gesek kartu debit atau kredit di mesin cash register memang sudah dilarang.
"Itu memang dilarang dan kami akan mengingatkan kembali industri mengenai hal ini," kata Agusman.
Dia mengatakan, BI akan gencar melakukan sosialisasi terkait hal ini untuk meningkatkan keamanan nasabah. (ang/ang)
Tuh gan sist yang sering gasak gesek pas belanja, diperhatiin lagi ya. Jangan sampe data kita malah disalahgunakan buat hal yang nggak-nggak.